header baru 2024

Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Poso. Jam Kerja Pelayanan Senin-Kamis : 08.00-16.30 WITA, Jum'at : 08.00-17.00 WITA. Integritas dan Layanan Berkualitas Adalah Prioritas

on . Hits: 761

Pengadilan Agama Poso Gelar Public Campaign dan Pembagian Takjil

public campaign

 

Poso || pa-poso.go.id

Pengadilan Agama Poso menggelar public campaign dalam rangka Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi di depan Kantor Pengadilan Agama Poso, Selasa (28/3). Public campaign ini digelar dengan cara membagikan takjil untuk berbuka puasa disertai pembagian stiker anti korupsi, anti KKN dan stop gratifikasi, baik kepada pengendara mobil dan motor serta pejalan kaki yang melintas di depan Kantor Pengadilan Agama Poso.

public campaign public campaign

Public campaign dilakukan sebagai wujud sosialisasi kepada masyarakat bahwa pelayanan publik/pelayanan perkara di Pengadilan Agama Poso bisa diperoleh dengan mudah dan bebas dari praktek KKN, gratifikasi, suap dan pungli, serta sosialisasi tentang pentingnya upaya pemberantasan korupsi dan upaya pencegahannya sejak dini.

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pengadilan Agama Poso dalam mendukung pembangunan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi.

public campaign public campaign

Kegiatan ini dimulai pada pukul 15.45 WITA dan berakhir pada pukul 16.15 WITA dengan membagikan takjil sejumlah 50 bungkus.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Poso 

Jl. P. Kalimantan No. 30 Poso

Sulawesi Tengah (94619)

Telp/Fax : 0452 - 21770

Email  : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

loc Lokasi Kantor

 facebook  igg  youtube  twitter

Tautan Aplikasi

Level AA conformance,
            W3C WAI Web Content Accessibility Guidelines 2.1  w3c html 5

cctv poso